rss
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

Wednesday, May 25, 2011

LSIP Bagi Dividen Rp 61/Saham

PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP) memutuskan untuk membagikan dividen sebesar Rp 61 per saham atau setara dengan Rp 416,19 miliar dari laba bersih tahun buku senilai Rp 1,03 triliun.

Presiden Direktur LSIP Benny Tjoeng, dalam siaran persnya di Jakarta, Rabu (25/5), mengatakan, perseroan mencatat kinerja keuangan pada 2010 dengan penjualan sebesar Rp 3,59 triliun atau naik 12,3% dibandingkan dengan Rp 3,20 triliun pada 2009. Dia mengatakan, kenaikan penjualan terutama disebabkan oleh kenaikan harga karet dan produk sawit serta volume penjualan bibit sawit "SumBio".

Sedangkan beban pokok penjualan dan beban usaha relatif sama dengan tahun lalu yaitu masing-masing Rp 1,82 triliun dan Rp 371,9 miliar. Laba kotor juga tercatat naik 27,4% menjadi Rp 1,77 triliun, dengan marjin kotor sebesar 49,3% dan laba usaha naik 37,4% menjadi Rp 1,40 triliun, dengan marjin laba usaha sebesar 39%.

Sebagai hasilnya, laba bersih perusahaan pada 2010 meningkat 46,1% ke Rp 1,03 triliun, dengan marjin laba bersih sebesar 28,8% dibandingkan 22,1% pada 2009. Selain itu, lanjut dia, perusahaan berhasil melunasi seluruh sisa utang sebesar US$ 32,7 juta pada November 2010.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan isi komentar soal artikel-artikel blog ini.