rss
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

Wednesday, September 21, 2011

Rekomendasi HD Capital, 21 September 2011

Rekomendasi HD Capital untuk perdagangan Rabu, 21 September 2011.
SELL: PGAS, ASII, BMRI, BBCA
  • Rumor intervensi dari pemerintah sebesar Rp 12 triliun untuk mendongkrak rupiah, pasar modal dan obligasi sedikit membatu sentimen namun pada dasarnya gambaran ketidakpastian global masih berlanjut sehingga rekomen sell on strength bila masih ada kenaikan.
  • IHSG close (20-09) 3.752.18(-2.94/-0.08%) (Val.Rp.3.6T)
  • Support: 3.720-3.600, Resistance: 3.850-3.925
Stock picks
1.     Perusahaan Gas  (PGAS) (SELL) (Koreksi  Rp 2.450)  (Close 20/09 Rp 2.600)
  • Technical rebound dapat terjadi dari kondisi oversold (jenuh jual), namun keseluruhan gambaran tren masih dalam jalur negatif sehingga lebih bijak mulai mengatur exit strategy.
  • Exit (1) Rp 2.675, Exit (2) Rp 2.725, Reverse posisi: Rp 2.800
 
2.    Astra International (ASII) (SELL): (Koreksi: Rp 63.500) (Close 19/09 Rp 65.400)
  • Bila masih terjadi kenaikan untuk menguji beberapa moving average di atas (Rp 66.000-68.000) lebih baik melakukan exiting strategy karena tren jangka pendek dan medium term belum cukup kuat untuk mendukung tren reversal.
  • Exit (1) Rp 66.900, Entry(2) Rp 67.200, Cutloss point: Rp 68.000
 
3.    Bank Mandiri (BMRI) (SELL): (Koreksi: Rp 6.150) (Close 20/09 Rp 6.300)
  • Bank pemerintah mempunyai basis dana untuk memberikan pinjaman berupa obligasi RI, dimana nilainya akan semakin menyusut bila terjadi pergerakan tajam di US$ sehingga saham ini akan rentan dengan aksi profit taking bila itu tejadi.
  • Exit: (1) Rp 6.400, Entry (2) Rp 6.500,  Reverse posisi: Rp 6.650
 
4.   Bank BCA (BBCA) (SELL): (Koreksi: Rp 7.700) (Close 20/09 Rp 7.950) 
  • Koreksi di sektor perbankan ditakutkan dapat terjadi bila gambaran hutang krisis eropa berubah negatif dimana sentimen dapat berimbas ke bank lokal.
  • Exit: (1) Rp 8.100, Entry (2) Rp 8.250, Cut loss point: Rp 8.350
 
Dibuat oleh: 
Yuganur Wijanarko
Senior Research HD Capital (Yuganur@hdx.co.id)

Rekomendasi Beberapa Sekuritas, 21 September 2011

Rekomendasi beberapa sekuritas untuk perdagangan Rabu, 21 September 2011.
1. E-Trading Securities
IHSG kemarin turun 2,9 poin (-0,08%) ke level 3.752. Asing membukukan net selling Rp 809,5. Secara teknikal, IHSG berpotensi rebound melihat candlestick membentuk pola dragonfly doji di garis lower bollinger band yang mengindikasikan sinyal bullish reversal. Sementara indikator stochastic dan RSI masih bergerak downtrend namun sudah berada di area oversold. Hari ini, indeks berpotensi rebound dan akan bergerak pada range 3.691-3.799. Cermati BBNI, INTP, dan ENRG.

2. Danareksa Sekuritas
Mengikuti bangkitnya bursa regional serta Eropa yang dibuka di zona hijau, IHSG mampu rebound setelah pada sesi pertama terkoreksi hingga menembus level psikologis 3.700. Dengan keberhasilan ini, peluang IHSG untuk mulai menguat cukup terbuka. Support IHSG untuk hari ini akan berada di sekitar 3.710-3.735, sementara resistance pada kisaran 3.808-3.824.

3. Kresna Sekurindo
Munculnya pola bullish reversal pada saham berkapitalisasi besar membuka peluang IHSG untuk kembali menguji resistance di 3.789. Akan tetapi, sentimen global diperkirakan membuat volatilitas masih tinggi, sehingga hari ini IHSG diperkirakan bergerak  di  kisaran 3.670-3.790. Penutupan di bawah 3.700 akan mengonfirmasi berlanjutnya tren turun IHSG.

4. Sinarmas Sekuritas
Pada perdagangan Rabu (21/9), secara teknikal, indeks cenderung bergerak mixed pada kisaran 3.700-3.810. Spekulasi atas hasil rapat The Fed serta perkembangan pembicaraan mengenai pencairan dana talangan untuk Yunani masih akan menentukan pergerakan indeks. Saham-saham yang dapat diperhatikan antara lain ICBP, CPIN, BBRI, SMGR.