rss
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

Friday, April 1, 2011

Rekomendasi HD Capital, 1 April 2011

Berikut rekomendasi HD Capital untuk perdagangan Jumat, 1 April 2011.

BUY: (BUMI, UNTR, PGAS, BBCA)
  • Tren positif IHSG masih berjalan setidaknya untuk mencoba mengetes resistance di 3.700 sebelum ada pullback akibat koreksi jenuh beli terjadi
  • IHSG close (31-03) 3.664(+22.669/+0.63%) (Val.Rp.5.4T) 
  • Support: 3.600-3.530-3.450, Resistance: 3,680-3,750
 
Stock picks:
1.     Bumi Resources (BUMI): (BUY) (target: Rp 3.475) (close 31/03 Rp 3.325)
  • Deleveraging (restrukturisasi dari aliansi dengan Vallar yang mendongkrak proyeksi laba akibat potensi pembayaran utang, laporan keuangan 2010 yang di atas ekspektasi serta optimisme terhadap Q1 2011 serta naiknya harga batubara New Castle selama 3 bulan terakhir diatas $130/ton memberikan kontribusi untuk mendongkrak BUMI dari pola kons.
  • Entry (1) Rp 3.250, Entry (2) Rp 3.175, Cut loss point: Rp 3.075
 
2.    United Tractors (UNTR) (BUY): (Target: Rp 22.250) (Close 30/03 Rp 21.050)
  • Secara technical menarik, ada pattern single candle (bullish hammer) & volume besar pasca koreksi yang diakibatkan oleh panic selling dari isu rights issue di Rp 15.000 yang juga membuka peluang untuk quick trading opportunity ke resistance moving average dead cross di Rp 22.400.
  • Entry (1) Rp 21.100, Entry (2) Rp 20.200, Cut loss point: Rp 19.800
 
3.   Perusahaan Gas Negara (PGAS) (BUY): (Target: Rp 4.050) (Close 31/03 Rp 3.875)
  • Tema "permintaan domestic" untuk kebutuhan energi dalam negeri menjadi katalis pendorong PGAS meneruskan positive minor uptrend ini pasca penutupan diatas MA-50 hari ini (Rp 3.875).
  • Rasio profitabilitas tertinggi di antara emiten BUMI (ROE 50%, NPM 48%) membuatnya menarik dengan valuasi PER 2011F (11x).
  • Entry: (1) Rp 3.850, Entry (2) Rp 3.750, Cut loss point: Rp 3.650
 
4.  Bank BCA (BBCA) (BUY) (Target: Rp 7.200) (close 31/03 Rp 6.950)
  • Loan asset quality yang terbaik di Indonesia, struktur fee based dan biaya kredit murah, rasio profitabiltas Net profit Margin tertinggi di sektor perbankan (34%) membuat BBCA pantas mendapatkan valuasi premium termahal di sektornya.
  • Entry (1) Rp 6.900, Entry (2) Rp 6.700, Cut loss point: Rp 6.650
 
 
Dibuat oleh:
Yuganur Wijanarko
Senior Research HD Capital (Yuganur@hdx.co.id)

Rekomendasi Beberapa Sekuritas, 1 April 2011

Berikut rekomendasi dari dua sekuritas ternama untuk perdagangan Jumat, 1 April 2011.
1. E-Trading Securities
Kemarin, IHSG naik 37 poin (1,04%) ke level 3.678,67 dengan volume transaksi sebesar 8,8 juta lot dan nilai transaksi sebesar Rp 7,3 triliun. Asing melakukan net buy sebesar Rp 903 miliar dengan saham-saham yang paling banyak dibeli antara lain BMRI, BBRI, BBNI, CPIN, dan PGAS. Kenaikan IHSG kemarin dipimpin oleh sektor perbankan, dipicu oleh keluarnya sejumlah laporan keuangan emiten yang direspon positif oleh investor. Pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan bergerak di kisaran 3.608-3.710 dengan saham-saham yang perlu diperhatikan antara lain BJBR, BMRI, dan TLKM.

2. Sinarmas Sekuritas
Pada perdagangan hari ini, secara teknikal indeks masih cenderung bergerak menguat pada kisaran 3.662-3.695. Pergerakan indeks akan dipengaruhi oleh pengumuman inflasi untuk bulan Maret. Selain itu, investor patut mewaspadai kemungkinan adanya profit taking. Saham-saham yang dapat diperhatikan ASII, PGAS, BSDE, dan BDMN.