rss
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

Thursday, July 22, 2010

Credit Suisse Akumulasi BTN

Credit Suisse terus mengakumulasi saham BTN yang telah mengumumkan kinerja semester I-2010 yang sangat bagus. Pada perdagangan sepanjang Kamis (22/7), Credit Suisse memborong 54 ribu lot di harga Rp 1.815.

Credit Suisse hanya melepas 300 lot saja di harga Rp 1.800. Broker lain yang turut mengikuti jejak Credit Suisse adalah CLSA Indonesia yang membeli 19.126 lot di harga Rp 1.812 dengan melepas hanya 8 lot saja (Rp 1.829).

Phillip Securities membeli 27.782 lot (Rp 1.819) dan menjual 16.272 lot (Rp 1.826), sehingga membukukan net beli 11.510. Phillip memang seringkali melakukan aksi beli-jual dengan mengambil untung 5-10 poin saja.

Harga saham BTN ditutup pada harga Rp 1.870 sekaligus mencetak rekor tertinggi. Saham ini masih murah dilihat dari nilai bukunya dibandingkan bank-bank papan atas seperti Bank Mandiri, BCA, dan Danamon.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan isi komentar soal artikel-artikel blog ini.