Rekomendasi beberapa sekuritas untuk perdagangan Selasa, 14 Juni 2011.
1. E-Trading Securities
Pada perdagangan kemarin, indeks turun 39 poin (-1,02%) ke level 3.748,76, terbesar dalam empat hari terakhir, menyusul sentimen negatif dari sejumlah bursa global. Secara teknikal, IHSG kembali bergerak terkoreksi dengan menembus garis MA 60 di level 3748. Hari ini, indeks diperkirakan masih bergerak terkoreksi terbatas di kisaran 3.716–3.765. Cermati INTP dan AKRA.
2. Indo Premier Securities
Bursa Asia bergerak mixed namun sebagian besar lesu karena kekhawatiran akan perlambatan ekonomi dunia. Indeks hari ini akan dipengaruhi pengumuman inflasi Tiongkok. Pergerakannya di kisaran 3.675-3750.
3. Sinarmas Sekuritas
Pada perdagangan Selasa (14/6), secara teknikal, indeks cenderung bergerak melemah pada kisaran 3.722-3.780 Ketidakpastian akan global economic recovery masih memberikan sentimen negatif. Perhatikan BDMN, SMGR, TINS, EXCL.
4. Sucorinvest Central Gani
Indeks melemah 39 poin kemarin dipimpin oleh sektor komoditas, barang konsumsi,keuangan, manufaktur, aneka industri, properti, seiring merosotnya indeks regional. Hari ini indeks diperkirakan berfluktuasi melemah pada kisaran 3.719-3.761. Hold AKRA, BTEL, PTBA, sell ADRO, BBTN, BRPT, BUMI, DEWA, ITMG, UNVR.
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan isi komentar soal artikel-artikel blog ini.