rss
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

Friday, January 7, 2011

Rekomendasi HD Capital, 7 Januari 2011

Untuk perdagangan Jumat, 7 Januari 2011, HD Capital merekomendasikan opsi beli terhadap saham Adaro Energy (ADRO), Bumi Resources (BUMI), Indo Tambangraya Megah (ITMG), dan Borneo Lumbung Energy & Metal (BORN).

BUY: (ADRO, BUMI, ITMG, BORN)
  • Koreksi di beberapa saham batubara dapat digunakan sebagai kesempatan untuk akumulasi mengingat outlook harga batubara masih positif akibat berkurangnya suplai dari Australia pasca banjir bandang yang menggangu produksi.
  • IHSG close (06-01) 3.736.235(-47.453/-1.26%) (Val.Rp.3.9T)
  • Support: 3.701-3.640, Resistance: 3.778-3.850-3.900
 
Stock picks:
1.    Adaro Energy (ADRO): (BUY) (Target: Rp.2.900) (close 06/01 Rp.2.775)
  • Kenaikan harga batubara di atas US$ 110/ton dapat menaikkan estimasi penjualan batubara sebesar 14% (dari $67/ton ke $76/ton) sehingga net profit dapat naik di atas 200% untuk 2011.
  • Persero memiliki corporate governance yang baik dan infrastructure pengangkutan batubara yang memadai sehingga mendukung proyeksi volume penjualan.
  • Bila ada pullback dari pencetakan new high kemarin rekomen akumulasi untuk teknikal rebound
  • Entry: (1) Rp 2.650, Entry (2) Rp 2.525, Cut loss point: Rp 2.400
 
2.   Bumi Resources (BUMI) (BUY): (Target: Rp 3.350) (Close 06/01 Rp 3.275)
  • Untuk BUMI katalis positif lebih berkisar ke financial engineering story dari restrukturasi utang melalui penjualan anak usaha (BRMS) dan rights issue kemarin, dengan skenario tambahan aliansi dengan Vallar dapat meningkatkan nilai jual perusahaan sehingga utang yang sekarang dimiliki dapat berharga lebih mahal di masa depan, apalagi outlook batubara makin positif.
  • Berkurangnya utang dari sisi lain membuat laba di balance sheet naik tanpa pemasukan dari pendapatan penjualan batubara  karena biaya pembayaran utang berkurang.
  • Entry (1) Rp 3.100, Entry (2) Rp 2.950, Cut loss point: Rp 2.850
 
3.   Indo Tambang Raya (ITMG) (BUY): (Target: Rp 56.600) (Close 06/01 Rp 55.500)
  • Rencana pembangunan pembangkit listrik untuk mensuplai kebutuhan energy conveyor belt pengangkutan batubara dapat mendukung skenario proyeksi volume yang cukup aggressive sehinggga emiten ini seharusnya diperdagangkan di atas valuasi sekarang (at premium PER/PBV).
  • Bila terjadi koreksi akibat keadaan jenuh beli (overbought) pasca pencetakan new high di atas Rp 56.000 rekomen akumulasi untuk rebound
  • Entry: (1) Rp 54.000, Entry (2) 52.700, Cut loss point: Rp 51.600
 
4.   Borneo lumbung (BORN) (BUY) (Target: Rp 1.800) (close 06/01 Rp 1.740)
  • Perusahaan dengan skala tambang yang lebih kecil dapat diuntungkan dari kenaikan harga batubara karena dapat lebih mudah menaikkan target produksi dibandingkan yang berskala lebih besar seperti ADRO, BUMI, PTBA, ITMG sehingga efek ke proyeksi laba (earnings) akan lebih signifikan.
  • Entry: (1) Rp 1.680, Entry (2) Rp 1.650, Cut-loss point: Rp 1.620
 
 
Dibuat oleh: 
Yuganur Wijanarko
Senior Research HD Capital. (Yuganur@hdx.co.id)

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan isi komentar soal artikel-artikel blog ini.