Berikut rekomendasi beberapa sekuritas untuk perdagangan Kamis, 5 Agustus 2010.
1. e-Trading Securities
Pada Rabu (4/8), IHSG ditutup menguat 9 poin (0,32%) setelah saham bangking naik karena BI mempertahankan BI rate 6,5%. Namun, asing net sell senilai Rp 200 miliar. Dari chart-nya, IHSG membentuk pola doji dan memerlukan konfirmasi pada hari ini. Begitu juga, RSI dan stochastic keluar dari area overbought dan bersiap rebound. IHSG ada dalam kisaran 2.940-3.000 hari ini. Saham yang dapat diperhatikan BBRI, BMRI, LSIP, dan GZCO.
2. Trimegah Securities
IHSG berhasil ditutup positif meskipun hampir sepanjang sesi masih mengalami tekanan kemarin. Tingkat volatilitas yang cukup tinggi menunjukkan bahwa pelaku pasar masih diliputi keraguan. Namun, dengan bertahan di atas level 23,6% retracement, IHSG berpeluang rebound. Indeks hari ini bergerak pada kisaran 2.962-3.021. Saham pilihan BBCA dan SGRO.
3. Kresna Securities
Bargain hunting saham unggulan mampu meredam tekanan jual saham di bursa meskipun volatilitas masih cukup tinggi kemarin. Saham yang berada di area jenuh jual hari ini masih menjadi daya tarik penopang pergerakan IHSG pada rentang 2.960-3.010. Saham pilihan AALI dan MEDC.
4. Erdikha Sekuritas
IHSG ditutup menguat 9,59 poin (0,32%) menjadi 2.983,25 Rabu kemarin. Kenaikannya ditopang saham sektor keuangan menyusul BI yang mempertahankan BI rate 6,5%. Secara teknikal, indeks berpeluang menguat terbatas, dengan pergerakan di kisaran 2.950-3.020. Kami merekomendasi BBRI dan BMRI.
5. Sinarmas Sekuritas
IHSG diperkirakan masih memiliki peluang menguat hari ini. Terbentuknya pola three black dan diakhiri dengan bullish harami pattern menjadi isyarat positif bagi IHSG, yang akan bergerak dalam kisaran 2.956–3.036. Perhatikan saham BBNI, BMRI, dan PGAS.
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan isi komentar soal artikel-artikel blog ini.