rss
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

Monday, August 23, 2010

Laba Bersih Bank Danamon Semester I 2010 Naik 65%


PT Bank Danamon Tbk (BDMN) berhasil meraih laba bersih Rp 1,43 triliun pada semester I-2010 atau tumbuh 65% dibandingkan semester I-2009 sebesar Rp 870 miliar. Pencapaian laba tersebut ditopan melalui percepatan pertumbuhan kredit khususnya segmen mass-market dan marjin usaha yang stabil.

Total kredit Danamon mencapai Rp 71,07 triliun pada akhir semester I-2010 atau tumbuh dari posisi tahun lalu sebesar Rp 61,5 triliun. Sedangkan pendapatan bunga bersih naik 10% dari Rp 4,41 triliun menjadi Rp 4,83 triliun. Net interest margin (NIM) atau marjin bunga bersih berhasil dipertahankan tetap naik dari 10% menjadi 11,6%.

Selain itu, rasio kredit bermasalah atau non performing loan (NPL) turun dari 4% menjadi 3,4%.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan isi komentar soal artikel-artikel blog ini.